Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
PON XXI

Squash Sumut Capai Target 2 Medali Emas

journalist-avatar-top
By
Thursday, September 19, 2024 20:23
0
squash_sumut_capai_target_2_medali_emas

Squash Sumut Capai Target 2 Medali Emas

Indocafe

Deli Serdang, MISTAR.ID

Tim Squash Sumatera Utara (Sumut) berhasil mencapai target dengan meraih dua medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Berhasil mencapai target, Sekretaris Provinsi (Pengprov) Squash Indonesia (SI) Sumatera Utara (Sumut) Amansyah mengatakan jika hasil yang diperoleh sesuai dengan target yang diberikan.

“Hasil ini memang sesuai dari yang ditargetkan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumut. Kita sudah penuhi hari ini dua medali emas dan satu perunggu,” ujarnya kepada mistar, saat ditemui di Arena Squash Dispora Sumut Jalan PBSI Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kamis (19/9/24) sore.

Dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Medan (Unimed) menjelaskan dua medali tersebut berasal dari nomor beregu campuran dan ganda campuran.

“Di hari keempat kemarin kita buktikan ganda campuran mendapatkan satu medali emas. Kemudian hari terakhir ini kita mendapatkan satu medali emas dan bonus satu perunggu dari beregu campuran,” ungkapnya.

Baca juga:Tiga Atlet Sumut Tumbang, 2 Melaju ke Final Tinju Putra PON XXI

“Tentunya kami semua sangat puas, baik itu Pengprov SI, KONI Sumut dan masyarakat yang sudah percayakan kami,” sambungnya.

Dengan capaian tersebut, Amansyah berpesan kepada para atlet untuk tidak berpuas diri. “Para atlet yang berhasil meraih medali emas jangan cepat berpuas diri, berbangga diri, masih ada event-event lagi yang lebih besar ke depannya. Kemudian yang belum mendapat medali tetap berlatih untuk persiapan event berikutnya,” katanya.

Pelatih Squash Sumut, Rusli juga mengungkapkan perasaan senangnya atas perjuangannya anak asuhnya. “Saya juga merasa senang gitu kan karena perjuangan anak-anak ini luar biasa dan saya apresiasi itu dengan perjuangan mereka,” jelasnya.

Rusli juga menilai perjuangan para atletnya sudah sangat maksimal hingga berhasil mencapai target. “Saya lihatnya sudah maksimal bermainnya dan dengan skor yang sudah hampir ketinggalan mereka berjuang dengan ya sepenuh tenaga,” pungkasnya. (berry/hm17)

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung